Polemik dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh Leon Dozan terhadap Rinoa Aurora akhirnya tertutup. Pasalnya, Leon telah bebas dari penjara usai pihak Rinoa menerima permintaan perdamaian. Bersamaan dengan berakhirnya masalah ini, hubungan kedua sejoli tersebut pun telah sampai di titik akhir. Hal ini diumumkan langsung oleh Leon dan Rinoa pada konferensi pers kebebasannya.
“Untuk saat ini, sendiri-sendiri dulu” ujar Leon Dozan (9/12)
Pada kesempatan ini, Leon Dozan pun mengungkan sebuah fakta yang tak kalah mengejutkan. Karena bagi Leon, meski hubungannya kandas di tengah jalan, Rinoa akan tetap memiliki tempat spesial di hati kecilnya, sebagai sosok mantan terindah.
“Rinoa itu adalah mantan terindah saya. Kenapa mantan terindah, karena dia smart, good-looking, dan bijaksana” sambungnya
Ketika ditanyai mengenai kemungkinan memulai kembali hubungan dengan Rinoa Aurora, Leon Dozan pun menyerahkan hal ini kepada Tuhan.
“Rahasia Allah” sambungnya
Dalam kesempatan ini, Leon Dozan dan Rinoa Aurora juga membeberkan panggilan sayang semasa mereka berstatus sebagai pasangan kekasih, yaitu Dodoy dan Momoy. Nama Dodoy sendiri terinspirasi dari salah satu lagu milik ibunda Leon, Betharia Sonata.
“Dodoy itu saya pernah jadi model video klip mama saya, judulnya Dodoy si Dodoy. Nah mungkin Rinoa ngelihat itu gemes ya akhirnya manggil saya Dodoy. Momoy itu plesetan dari Mommy ya” ungkap Leon Dozan.
Willy Dozan, ayah Leon pun berharap putranya dan Rinoa dapat mengenang masa-masa kebersamaan mereka dengan indah. Ia pun menghimbau agar kedua belah pihak dapat mengubur pengalaman buruk ini dalam-dalam.
“Waktu indah boleh kita bicarakan, tapi yang buruk buang jauh-jauh” kata Willy Dozan