Kabar mengejutkan datang dari dunia hiburan Tanah Air. Pasha Ungu, musisi sekaligus politisi, meluapkan kemarahannya setelah mendengar kabar bahwa putranya, Kiesha Alvaro, diduga mendapatkan perlakuan kasar dari aktor Dimas Anggara di lokasi syuting.

 

Tanpa ragu, Pasha langsung menyuarakan kemarahannya melalui unggahan di Instagram. Dalam postingannya, ia menyebut nama Dimas dan juga istrinya, Nadine Chandrawinata, secara langsung.


“Tuan Dimas Anggara suaminya Nadine, pemain sinetron atau film atau apa lah, tolong cari saya sekarang ya. Saya ada perlu, katanya kamu gampar anak saya Kiesha barusan di lokasi syuting?”

 

Tak hanya itu, Pasha turut meninggalkan komentar bernada keras di akun Instagram Nadine, menyatakan ketidaknyamanan atas perlakuan yang diterima sang putra.

 

“Saya ayahnya, gak terima.”

 

Sampai berita ini tersebar, Nadine belum memberikan tanggapan, termasuk ketika dikonfirmasi melalui pesan singkat.

 

Tak lama setelah kejadian mencuat, Okie Agustina mantan istri Pasha dan ibu dari Kiesha juga buka suara. Melalui unggahan media sosialnya, Okie memaparkan dugaan kronologi kejadian, baik sebelum maupun setelah proses pengambilan gambar.

 

Menurut penuturannya, insiden tamparan tersebut tidak termasuk dalam adegan syuting, melainkan terjadi ketika sesi blocking dan bahkan semakin memanas setelah proses syuting selesai.

 

“Ini bukan sekadar gampar, tapi ketidakprofesionalan seorang aktor! Gampar itu ketika sedang tidak take, masih blocking, dan tidak ada dalam script,” tulis Okie.

 

“Pas take, Kiesha cuma cengkeram bahu untuk kebutuhan adegan, tapi dibalas tendangan. Dan setelah selesai take, Dimas nyamperin Kiesha, ngajak ribut, dan nantangin. Tapi anak saya diem aja!”

 

Okie juga membantah anggapan bahwa ini hanyalah bagian dari strategi promosi atau pencitraan.

 

“Gak ada gimmick-gimmic-kan, karena ini real terjadi di depan mata saya! Rugi amat pakegimmick, dibayar juga kaga!”

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *