Lolly anak pertama Nikita Mirzani belakangan ini memang kerap menuai perhatian publik lewat aksi bucinnya dengan TikToker Vadel Badjideh. Usai viral pesan manis Lolly kala merayakan dua bulan berpacaran dengan Vadel, kini Lolly mencurahkan isi hatinya sejak kehadiran Vadel. Jauh dari orang tua dan keluarga, Lolly merasa jika Vadel telah mewarnai hidupnya.

“Aku curhat sedikit ya. Ketemu sama Vadel membuatku meliha dunia dalam warna-warna cerah ketika yang biasa aku lihat sebelumnya hanyalah warna abu-abu yang kusam,” tulis Loly di story instagramnya.

Lolly yang bernama asli Laura Meizani ini menyebut sejak Vadel Badjideh hadir, ia tak perlu berpura-pura menjalani hidup. Tak malu berlaku konyol meski berstatus anak artis kondang Nikita Mirzani.

Lolly juga menambahkan jika kehadiran Vadel bisa menghilangkan masalah dan meredakan depresinya.

“Vadel adalah orang yang menghilangkan masalah dan kesedihan yang aku alami. Dia selalu menyemangati, menemani, dan memberi masukan untuk aku ketika aku lagi sedih, bingung, depresi dan banyak lagi,” ungkap Lolly

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *